Monday 17 November 2014

Email Jebakan



Saat ini cukup ramai dengan banyaknya kiriman Email yang berisi Phising atau Jebakan.
Phising adalah tindakan memperoleh informasi pribadi seperti User ID, Password dan data-data sensitif lainnya seperti Account Email dengan menyamar sebagai orang atau organisasi melalui Email atau Website. Kini Email-email Phising ini cukup unik, yaitu berpura-pura seolah Email dari Admin sebuah Perusahaan Antivirus yang memberitahukan bahwa Account Email kita telah terinfeksi menjadi Spam, sehingga perlu untuk discan oleh Antivirus tersebut. Namun pada kenyataannya hal itu hanya sebuah jebakan untuk dapat mengetahui User dan Password Account Email milik kita.
Salah satu Email Phising tersebut seperti di bawah ini.



Dalam email tersebut berisikan Alamat Link untuk Scanning Account Email milik kita, padahal link tersebut hanya berupa Phising/Jebakan supaya kita memasukkan User dan Password Email kita.
Jika kita klik Link tersebut akan terbuka halaman Situs Phising seperti ini.



Apabila dari kawan-kawan ada yang mendapatkan Email-email yang berisi seperti di atas, mohon untuk diabaikan atau dihapus saja. Harus lebih berhati-hati dari pada Email kita diambil oleh orang lain yang tidak berhak.


*Posted by Cakrawala Divisi Munisi 
PT. Pindad (Persero)

Share:

0 komentar:

Post a Comment